GAMBARAN DISTRIBUSI MAKANAN BIASA DI MASA PANDEMI COVID-19 PADA RSUD DR. TJITROWARDOJO PURWOREJO

GAMBARAN DISTRIBUSI MAKANAN BIASA DI MASA PANDEMI COVID-19 PADA RSUD DR. TJITROWARDOJO PURWOREJO
2022-04-14
id
Thesis
text
ABSTRAK Latar belakang. Penyelenggaraan makanan rumah sakit merupakan serangkaian kegiatan penting yang bertujuan untuk menyediakan makanan yang berkualitas sesuai kebutuhan gizi, aman, biaya, dan dapat diterima pasien untuk mencapai status gizi yang optimal. Distribusi adalah salah satu faktor pendukung keberhasilan makanan di Rumah Sakit dan masih menjadi masalah serius. Proses pencucian alat makan yang baik merupakan kunci untuk memutus mata rantai penyebaran covid 19. Belum dilaksanakan pemantauan suhu makanan menggunakan alat ukur suhu makanan, hal ini merupakan masalah terkait pemantauan suhu makanan. Tujuan. Mengetahui gambaran distribusi makanan biasa di masa pandemi covid 19 pada RSUD dr. Tjitrowardojo Purworejo. Metode. Jenis Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif observasionl dengan desain penelitian cross sectional. Obyek penelitian makanan yang diproduksi dan diolah sendiri oleh rumah sakit meliputi makanan pokok, lauk hewani, lauk nabati dan sayur. Penelitian dilaksanakan pada Bulan Januari 2022. Hasil. Metode pendistribusian makanan dengan metode sentralisasi. Jenis makanan yang didistribusikan yaitu makanan pokok, lauk hewani, lauk nabati dan sayur. Waktu tunggu distribusi makanan dikategorikan baik karena ≤ 4 jam. Prasarana meliputi ruang penerimaan bahan makanan, ruang penyimpanan bahan makanan, ruang pemorsian, ruang pengolahan dan ruang pencucian. Serta sarana yang dimiliki yaitu peralatan untuk pengolahan, penyajian dan pendistribusian. Penyajian dalam suhu hangat dan tidak sesuai karena ≤ 60°C sebesar 87,5% sedangkan suhu makanan yang sesuai yaitu 12,5%. Rata- rata jumlah porsi sisa makanan adalah 3 dan sudah sesuai dengan yang direncanakan. Kesimpulan. Metode pendistribusian makanan dengan metode sentralisasi. Jenis makanan yang didistribusikan yaitu makanan pokok, lauk hewani, lauk nabati dan sayur. Waktu tunggu distribusi makanan dikategorikan baik karena ≤ 4 jam. . Prasarana meliputi ruang penerimaan bahan makanan, ruang penyimpanan bahan makanan, ruang pemorsian, ruang pengolahan dan ruang pencucian. Serta sarana yang dimiliki yaitu peralatan untuk pengolahan, penyajian dan pendistribusian. Suhu makanan pada saat disajikan kurang dari 60°C sebesar 87,5% sedangkan suhu makanan yang sesuai yaitu 12,5%. Sisa makanan sudah sesuai dengan yang direncanakan. Kata Kunci. Distribusi makanan, Waktu tunggu distribusi makanan, Pemantauan suhu, pencucian alat makan.