HUBUNGAN ANTARA PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU HAMIL TENTANG ANTENATAL CARE DENGAN KEPATUHAN DALAM PEMERIKSAAN KEHAMILAN DI PUSKESMAS CANGKREP

HUBUNGAN ANTARA PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU HAMIL TENTANG ANTENATAL CARE DENGAN KEPATUHAN DALAM PEMERIKSAAN KEHAMILAN DI PUSKESMAS CANGKREP
2022-07-05
id
Thesis
text
HUBUNGAN ANTARA PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU HAMIL TENTANG ANTENATAL CARE DENGAN KEPATUHAN DALAM PEMERIKSAAN KEHAMILAN DI PUSKESMAS CANGKREP Siti Kuswari*, Waryana, Nanik Setiyawati Jurusan Kebidanan Poltekkes Kemenkes Yogyakarta, Jl. Mangkuyudan MJ 3/304 Yogyakarta Email: siti_kuswari@gmail.com ABSTRAK Latar Belakang: Penyebab kematian ibu di Jawa Tengah Tahun 2019 sebagian besar adalah hipertensi (29,6%) dan pendarahan (24,5%). Kematian Ibu sebetulnya dapat dicegah dengan melaksanakan pemeriksaan antenatal care. Antenatal care pada kehamilan normal minimal 6 kali kunjungan dengan rincian 2 kali di trimester satu, 1 kali di trimester dua, dan 3 kali di trimester tiga. Kepatuhan ibu hamil dalam melakukan pemeriksaan kehamilan dipengaruhi oleh beberapa faktor, antara lain: pengetahuan, sikap, tingkat sosial ekonomi, dukungan suami dan pelayanan maternal. Tujuan Penelitian: Untuk mengetahui hubungan antara pengetahuan dan sikap ibu hamil tentang antenatal care dengan kepatuhan pemeriksaan kehamilan di Puskesmas Cangkrep Metode Penelitian: Penelitian ini adalah penelitian observasional analitik dengan pendekatan cross sectional. Penelitian dilakukan pada bulan Maret sampai dengan April 2022. Populasi meliputi semua ibu hamil yang memeriksakan kehamilannya di Puskesmas Cangkep. Sampel berjumlah 59 orang. Analisis data menggunakan chi-square Hasil Penelitian: Hasil penelitian menunjukan bahwa responden yang memiliki tingkat pengetahuan rendah, sebagian besar (84,2%) tidak patuh dalam melakukan pemeriksaan kehamilan dan responden yang memiliki pengetahuan tinggi, sebagian besar (57,5%) patuh dalam melakukan pemeriksaan kehamilan. Selanjutnya responden yang memiliki sikap negatif, sebagian besar (74,2%) tidak patuh dalam memeriksakan kehamilannya dan responden yang mempunyai sikap postif tentang antenatal care, sebagian besar (64,2%) patuh dalam pemeriksaan kehamilan. Kesimpulan: Terdapat hubungan yang signifikan antara pengetahuan dan sikap ibu hamil tentang antenatal care dengan kepatuhan pemeriksaan kehamilan di Puskesmas Cangkrep Tahun 2022 Kata Kunci : Pengetahuan, Sikap, Antenatal Care