PENGARUH EDUKASI BUKU SAKU ELEKTRONIK TENTANG KARIES TERHADAP TINGKAT PENGETAHUAN REMAJA

PENGARUH EDUKASI BUKU SAKU ELEKTRONIK TENTANG KARIES TERHADAP TINGKAT PENGETAHUAN REMAJA
2022-06-22
id
Thesis
text
PENGARUH EDUKASI BUKU ELEKTRONIK TENTANG KARIES TERHADAP TINGKAT PENGETAHUAN REMAJA Aditya Fatah Hasinurrahaman*, Wiworo Haryani, Etty Yuniarly Jurusan Keperawatan Gigi Poltekkes Kemenkes Yogyakarta Jl. Kyai Mojo No. 54 Yogyakarta Email: adityafatah14@gmail.com ABSTRAK Latar belakang : Hasil Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) tahun 2018, didapatkan data masyarakat Indonesia yang mempunyai masalah kesehatan gigi dan mulut sebesar 57,6%, di Kota Klaten sebesar 41,8% mengeluhkan gigi berlubang. Juga didapat data masyarakat Indonesia yang memiliki kebiasaan menyikat gigi dengan baik dan benar sebesar 2,8%. Media yang digunakan adalah buku saku elektronik Tujuan Penelitian : Diketahui pengaruh edukasi buku saku elektronik tentang karies terhadap tingkat pengetahuan remaja Metode Penelitian : Jenis penelitian yang dilakukan adalah Quasi Eksperiment dengan rancangan penelitian Pretest posttest with control group yaitu melibatkan dua kelompok subjek, kelompok pertama diberi perlakuan buku saku dan kelompok kedua diberi ceramah. Responden penelitian ini adalah anggota Karang Taruna Dusun Ngentak, Mojayan, Klaten. Pengambilan sampel dengan teknik Total sampling dengan jumlah sampel sebanyak 62 orang. Pengumpulan data menggunakan kuesioner google form, analisa data menggunakan wilcoxon Hasil Penelitian : Remaja sebelum penelitian dilakukan interventsi penyuluhan dengan buku saku tentang karies sebagian besar memiliki tingkat pengetahuan cukup (71%) dan setelah dilakukan intervensi penyuluhan dengan buku saku tentang karies sebagian besar memiliki tingkat pengetahuan baik (87,1%) Kesimpulan : Buku saku tentang karies berpengaruh terhadap meningkatnya pengetahuan responden secara signifikan Kata Kuci : Edukasi, Buku saku elektronik, Pengetahuan, Remaja