ASUHAN KEBIDANAN BERKESIMABUNGAN PADA NY. F USIA 22 TAHUN G1P0AB0AH0 DI PUSKESMAS IMOGIRI 1

ASUHAN KEBIDANAN BERKESIMABUNGAN PADA NY. F USIA 22 TAHUN G1P0AB0AH0 DI PUSKESMAS IMOGIRI 1
2023-04-17
id
Thesis
text
SINOPSIS Asuhan Kebidanan Berkesinambungan pada Ny. F Usia 22 Tahun G1P2AB0AH1 di Puskesmas Imogiri I Kehamilan, persalinan, nifas dan bayi baru lahir merupakan suatu keadaan yang fisiologis tetapi dalam prosesnya terdapat kemungkinan terjadi keadaan yang dapat mengancam jiwa ibu dan bayi bahkan dapat menyebabkan kematian, sehingga diperlukan asuhan yang berkesinambungan dan berkualitas dengan melakukan pemeriksaan kehamilan secara teratur minimal empat kali selama hamil, pertolongan persalinan di tenaga kesehatan, melakukan kunjungan neonatus, ibu pasca bersalin dan memilih alat kontrasepsi yang sesuai pilihan sehingga mampu untuk menekan AKI dan AKB. Ny. F merupakan salah seorang ibu hamil yang mendapatkan asuhan kebidanan berkesinambungan sejak masa hamil hingga pemilihan kontrasepsi yang akan digunaan pada masa nifas di Puskesmas Imogiri1. Ny. F usia 22 tahun G1P0Ab0Ah0 selama kehamilannya melakukan pemeriksaan ANC rutin, pendampingan pada Ny. F dilakukan pada saat usia kehamilan 38+5 minggu di Puskesmas Imogiri I. Saat usia kehamilan aterm ditemukan kondisi dimana kepala janin belum masuk panggul, sehingga Ny. F memerlukan tindakan lebih lanjut untuk melakukan persalinan di rumah sakit. Ny. F bersalin di RS Rahma Husada dengan tindakan Sectio Caesarea atas indikasi Cephalopelvic Disproportion (CPD). Bayi lahir langsung menangis dan warna kulit kemerahan. By. Ny. F lahir dengan berat 2800 gram dan panjang badan 48 cm. Pada masa neonatus, tidak mengalami masalah, setiap kontrol bayi mengalami kenaikan berat badan. Ny F dari awal berencana kb pasca salin. Pemasangan KB IUD dilakukan pasca persalinan