CAMPURAN INFUSA TALAS (Colocasia esculenta (L.) Schott),
INFUSA KACANG KEDELAI (Glycine max (L.) Merr) DAN
EKSTRAK RAGI SEBAGAI MEDIA ALTERNATIF
PERTUMBUHAN BAKTERI Enterobacter aerogenes
CAMPURAN INFUSA TALAS (Colocasia esculenta (L.) Schott),
INFUSA KACANG KEDELAI (Glycine max (L.) Merr) DAN
EKSTRAK RAGI SEBAGAI MEDIA ALTERNATIF
PERTUMBUHAN BAKTERI Enterobacter aerogenes
2023-05-30
id
Thesis
text
Latar Belakang : Media pertumbuhan bakteri mengandung nutrisi yang lengkap
dan sesuai diperlukan bakteri. Media Nutrient agar merupakan salah satu media
media yang digunakan untuk pertumbuhan bakteri, namun memiliki harga relatif
tinggi. Bahan alami seperti umbi talas, kacang kedelai dan ekstrak ragi memiliki
kandungan karbohidrat, protein dan nitrogen dapat digunakan sebagai media
alternatif pertumbuhan bakteri dengan harga relatif terjangkau.
Tujuan : Mengetahui campuran infusa talas, infusa kacang kedelai dengan ekstrak
ragi dapat digunakan sebagai media alternatif pertumbuhan bakteri Enterobacter
aerogenes.
Metode : Penelitian termasuk eksperimen murni dengan desain penelitian Post Test
Only Control Grup. Penelitian dilakukan pengulangan sebanyak 15 kali dengan
subyek bakteri Enterobacter aerogenes. Analisis data secara deskriptif, analitik dan
statistik dengan Independent sample t-test.
Hasil : Pengamatan secara makroskopis memberikan hasil sama koloni bulat
sedang hingga besar, warna krem hingga putih keruh, halus, keruh, terangkat rata
seluruh bagian, lunak dan lembap. Hasil uji biokimia memberikan hasil sama pada
media gula, SIM, TSIA, SC dan katalase. Persentase kesesuaian karakteristik
adalah 100%. Bersdasarkan hasil uji statistik, tidak ada perbedaan jumlah koloni
bakteri dan ada perbedaan pada diameter koloni Enterobacter aerogenes pada
media alternatif dan nutrient agar.
Kesimpulan : Mengetahui media alternatif campuran infusa talas (Colocasia
esculenta (L.) Schott), infusa kacang kedelai (Glycine max (L.) Merr) dengan
ekstrak ragi dapat digunakan sebagai media alternatif untuk menumbuhkan bakteri
Enterobacter aerogenes.
Kata Kunci : Pertumbuhan, Media Alterrnatif, Talas, Kedelai, Ekstrak Ragi