PENGARUH KONSELING GIZI MENGGUNAKAN MEDIA APLIKASI NUTRI DIABETIC CARETERHADAP KEPATUHAN DIET DIABETES MELLITUS TIPE 2 DI PUSKESMAS GAMPING I

PENGARUH KONSELING GIZI MENGGUNAKAN MEDIA APLIKASI NUTRI DIABETIC CARETERHADAP KEPATUHAN DIET DIABETES MELLITUS TIPE 2 DI PUSKESMAS GAMPING I
2019-07-04
en
Thesis
text
Latar Belakang : Bergesernya pola penyakit yang sering disebut dengan transisi epidemiologi yang ditandai dengan meningkatnya kematian dan kesakitan akibat penyakit tidak menular salah satunya adalah diabetes melitus. Diabetes mellitus merupakan penyakit gangguan metabolik menahun akibat pankreas tidak memproduksi cukup insulin. Perlu adanya suatu usaha pengendalian untuk mencegah meningkatnya angka kejadian tersebut salah satunya dengan memberikan edukasi berupa konseling gizi. Konseling erat kaitannya dengan media. Pemanfaatan sistem android yang banyak digunakan dalam smartphone dapat dijadikan alternatif dalam pembuatan media konseling. Oleh karena itu pembuatan media aplikasi Nutri Diabrtic Care ini dimaksudkan untuk menjadi media dalam konseling sehingga dapat meningkatkan kepatuhan diet diabetes mellitus khususnya diet 3J pada klien. Tujuan Penelitian : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui konseling gizi menggunakan media Nutri Diabetic Care terhadap kepatuhan diabetes mellitus tipe 2 di Puskesmas Gamping I khususnya pada diet 3J. Metode Penelitian : Penelitian ini merupakan penelitian dengan jenis penelitian kuasi eksperimental, dengan Rancangan penelitian one group pretes-postest. Sebanyak 20 pasien dinilai kepatuhan dietnya menggunkan food recall 1 x 24 jam dan Food frequence quisionare (FFQ).Sampel diberikan perlakuan berupa konseling menggunakan aplikasi Nutri Diabetic Care. Konseling dilakukan sebanyak dua kali dalam rentang waktu satu minggu. Hasil Penelitian : Terjadi peningkatan kepatuhan diet 3J setelah dilakukan konseling menggunakan media Nutri Diabetic Care dengan presentase 25%. Terdapat perbedaan bermakna anatara kepatuhan diaet sebelum dan sesudah diberikan perlakuan berupa konseling gizi dengan menggunakan media nutri diabetic care denagn nilai p = 0,025 (p = <0,05). Kesimpulan : Ada pengaruh media aplikasi Nutri Diabetic Care terhadap kepatuahn diet diabetes mellitus.Diharapakan media aplikasi Nutri diabetic care dapat digunakan sebagai pedoman bagi responden dalam menjalankan diet untuk membantu meningkatkan kepatuhan dan mengontrol gula darah. Kata kunci : Konseling, Nutri Diabetic Care, Kepatuhan Diet