PENGARUH EDUKASI MEDIA FLASHCARD TERHADAP PENGETAHUAN, SIKAP DAN PERILAKU KEAMANAN PANGAN JAJANAN ANAK SEKOLAH (PJAS) DI SD NEGERI KARAKAN, GODEAN, SLEMAN

PENGARUH EDUKASI MEDIA FLASHCARD TERHADAP PENGETAHUAN, SIKAP DAN PERILAKU KEAMANAN PANGAN JAJANAN ANAK SEKOLAH (PJAS) DI SD NEGERI KARAKAN, GODEAN, SLEMAN
2023-05-16
id
Thesis
text
Latar Belakang Pangan Jajanan Anak Sekolah (PJAS) merupakan makanan yang dijajakan di lingkungan sekolah. Salah satu yang harus diperhatikan dalam memilih PJAS adalah keamanannya, sebab jika tidak dapat mengakibatkan keracunan. Kasus keracunan paling banyak dialami oleh anak-anak, dimana mereka lebih memperhatikan visual dibandingkan kandungannya. Pengetahuan diperlukan untuk mencegah kejadian keracunan. Dengan bantuan media materi yang akan disampaikan lebih mudah diterima oleh siswa SD terlebih media edukasi dengan visual yang menarik. Flashcard memiliki kelebihan menarik secara visual karena hanya menampilkan kalimat sederhana dengan gambar, praktis dibawa dan dapat digunakan belajar sambal bermain. Tujuan Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian edukasi melalui flashcard terhadap pengetahuan, sikap dan perilaku keamanan jajanan siswa kelas 5 SD Negeri Karakan. Metode Penelitian Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan metode penelitian Quasi Experiment Design dengan one group pretest-posttest. Intervensi akan diberikan kepada siswa kelas 5 SD Negeri Karakan. Sebelum dilakukan intervensi terlebih dahulu dilakukan pengujian validitas dan realibilitas serta uji kelayakan media yang dilakukan oleh ahli media, ahli materi yaitu guru pengampu dan pengguna yaitu siswa SD. Analisis data menggunakan uji normalitas dan uji Wilcoxon. Hasil Terdapat peningkatan rata-rata skor yaitu pengetahuan7,69%, sikap 5,06% dan perilaku 7,02% dengan seluruhnya p-value (<0,05). Kesimpulan Media flashcard layak digunakan sebagai media edukasi keamanan PJAS dan dapat meningkatkan pengetahuan, sikap serta perilaku siswa kelas 5 SD Negeri Karakan.