GAMBARAN KARAKTERISTIK IBU DAN BAYI BERAT LAHIR RENDAH (BBLR) DI RSUD WONOSARI TAHUN 2021-2022
GAMBARAN KARAKTERISTIK IBU DAN BAYI BERAT LAHIR RENDAH (BBLR) DI RSUD WONOSARI TAHUN 2021-2022
2023-08-18
id
Thesis
text
GAMBARAN KARAKTERISTIK
IBU DAN BAYI BERAT LAHIR RENDAH (BBLR)
DI RSUD WONOSARI TAHUN 2021-2022
Rika Puspita Nugraheni1
, Arif Nugroho Triutomo2
, Niken Meilani3
1,2,3Jurusan Kebidanan Poltekkes Kemenkes Yogyakarta
Jl. Mangkuyudan MJ III/304
Email: rikapuspitanugraheni@gmail.com, arifngrtu@gmail.com,
nikenbundaqueena@gmail.com
INTISARI
Latar Belakang: BBLR merupakan salah satu masalah penyumbang kematian bayi
di Indonesia. BBLR memiliki risiko kematian 20 kali lipat lebih besar dibandingkan
bayi yang lahir dengan berat badan normal. Gunungkidul menjadi kabupaten
dengan prevalensi BBLR tertinggi di DIY pada tahun 2020.
Tujuan: Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran karakteristik
ibu dan bayi berat lahir rendah berdasarkan berat lahir bayi, usia ibu, paritas, usia
kehamilan, pendidikan, kadar Hb, ukuran LiLA, kehamilan gemelli, dan jenis
kelamin bayi di RSUD Wonosari tahun 2021-2022.
Metode Penelitian: Jenis penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif
dengan pendekatan cross-sectional. Pengambilan sampel pada penelitian ini adalah
total sampling. Populasi penelitian ini seluruh ibu dan bayi berat lahir rendah di
RSUD Wonosari Tahun 2021-2022.
Hasil: Hasil penelitian pada tahun 2021 karakteristik ibu dan bayi BBLR memiliki
kategori BBLR 52,9%, usia ibu tidak berisiko 51,7%, paritas multipara 51,1%, usia
kehamilan <37 minggu 50,6%, pendidikan dasar 53,4%, kadar Hb tidak anemia
51,4%, tidak KEK 52,6%, jumlah janin tunggal 49,2%, jenis kelamin laki-laki
60,1%. Hasil penelitian pada tahun 2022 karakteristik ibu dan bayi BBLR memiliki
kategori BBLR 47,1%, usia ibu tidak berisiko 48,3%, paritas multipara 48,9%, usia
kehamilan <37 minggu 49,4%, pendidikan dasar 46,6%, kadar Hb tidak anemia
48,6%, tidak KEK 47,4%, jumlah janin tunggal 50,8%, jenis kelamin perempuan
54,6%.
Kesimpulan: Sebagian besar bayi lahir dengan berat rendah di RSUD Wonosari
lahir dengan berat 1500-2499 gram (BBLR)
Kata Kunci: BBLR, kelahiran.