Perbedaan Proses Ion Exchange, Absorpsi dan Oksidasi Dalam Menurunkan Kadar Besi (Fe) Air Sumur Di Desa Panjangrejo, Pundong, Bantul

Perbedaan Proses Ion Exchange, Absorpsi dan Oksidasi Dalam Menurunkan Kadar Besi (Fe) Air Sumur Di Desa Panjangrejo, Pundong, Bantul
2023-04-14
id
Thesis
text
Air merupakan sumber daya yang sangat penting bagi makhluk hidup. Rendahnya kualitas air salah satu diantaranya yaitu keberadaan besi (Fe). Adanya zat besi di dalam air yang melebihi baku mutu dapat menyebabkan gangguan kesehatan, menimbulkan bau dan warna. Tujuan penelitian yaitu Mengetahui perbedaan proses ion exchange, absorpsi dan oksidasi dalam menurunkan kadar besi (Fe) air sumur. Jenis penelitian adalah Quasi Experiment dengan desain penelitian Pretest-Posttest With Control Group Design. Penelitian ini dilaksanakan pada Januari-Maret 2023. Objek penelitian ini adalah air sumur gali yang memiliki kadar besi (Fe) tinggi. Hasil penelitian menunjukan bahwa kadar besi (Fe) air sebelum dilakukan filtrasi sebesar 2,28 mg/l. Proses ion exchange dapat menurunkan kadar besi (Fe) menjadi 0,16 mg/l dengan persentase penurunan 92,9%, proses absorpsi dapat menurunkan kadar besi (Fe) menjadi 0,23 mg/l dengan persentase penurunan 89,7%, proses oksidasi dapat menurunkan kadar besi (Fe) menjadi 0,08 mg/l dengan persentase penurunan 96,4%. Dengan penggunaan uji statistika nilai sig > 0,05 yang berarti tidak ada perbedaan proses ion exchange, absorpsi, dan oksidasi dalam menurunkan kada besi (Fe). Kadar besi (Fe), Ion exchange, Absorpsi, Oksidasi