GAMBARAN KUALITAS FISIK UDARA DAN KEPADATAN HUNIAN ASRAMA PONDOK PESANTREN PELAJAR MAHASISWA BAITUSSALAM MANTRIJERON KOTA YOGYAKARTA
GAMBARAN KUALITAS FISIK UDARA DAN KEPADATAN HUNIAN ASRAMA PONDOK PESANTREN PELAJAR MAHASISWA BAITUSSALAM MANTRIJERON KOTA YOGYAKARTA
2023-05-30
id
Thesis
text
Latar Belakang : Pondok pesantren adalah tempat pendidikan para santri untuk mempelajari pengetahuan agama Islam dengan bimbingan para kiai/ustad. Pondok Pesantren sebagai tempat tinggal para santri harus memenuhi syarat kesehatan menurut Keputusan Menteri Kesehatan RI Nomor 1077 Tahun 2011 tentang Pedoman Penyehatan Udara dalam Ruang Rumah yaitu diantaranya suhu, kelembaban, pencahayaan, kecepatan angin sedangkan untuk kepadatan hunian harus sesuai dengan baku mutu yang sudah ditentukan dalam Keputusan Menteri Kesehatan RI Nomor 829/MENKES/SK/VII/1999.
Tujuan : Mengetahui kepadatan hunian dan kualitas fisik udara yang meliputi suhu, kelembaban, pencahayaan, dan kecepatan angin di Pondok Pesantren Pelajar Mahasiswa Baitussalam Kecamatan Mantrijeron Kota Yogyakarta.
Metode : Penelitian ini dilakukan pada 29 – 30 Maret 2023. Parameter yang diperiksa adalah suhu, kelembaban, pencahayaan, kecepatan angin dan kepadatan hunian. Instrumen penelitian ini menggunakan thermohygrometer, lux meter, anemometer dan meteran. Sampel ruangan yang dilakukan pengukuran yaitu 23 ruang dari 28 ruang asrama. Penelitian ini dilakukan pada 3 waktu yaitu pagi hari pukul 09.00, siang hari pukul 13.00 dan sore hari pukul 16.00.
Hasil : Berdasarkan pengukuran yang telah dilakukan dari 23 ruang asrama di Pondok Pesantren Pelajar Mahasiswa Baitussalam Kecamatan Mantrijeron Kota Yogyakarta dapat diketahui bahwa suhu terendah yaitu 260C dan tertinggi 310C, kelembaban terendah 50% dan tertinggi 79%, pencahayaan terendah yaitu 32 lux dan tertinggi 170 lux, kecepatan angin terendah 0,11 m/detik dan tertinggi 0,8 m/detik dan kepadatan hunian luas kamar perorang tertinggi yaitu 6 m2/jiwa dan terendah yaitu 4,2 m2/jiwa.
Kesimpulan : Suhu yang Tidak Memenuhi Syarat terdapat pada waktu siang hari sebanyak 6 ruangan. Kelembaban yang Tidak Memenuhi Syarat terdapat pada pagi hari sebanyak 23 ruangan. Pencahayaan yang Tidak Memenuhi Syarat terdapat pada siang hari sebanyak 3 ruangan dan sore hari sebanyak 10 ruangan. Kecepatan angin yang Tidak Memenuhi Syarat terdapat pada siang hari sebanyak 6 dan di sore sebanyak 10 ruangan sedangkan untuk kepadatan hunian Tidak Memenuhi Syarat.
Kata kunci : Suhu, Kelembaban, Pencahayaan, Kecepatan angin, Kepadatan Hunian