PENGARUH PENGGUNAAN BOOKLET DALAM KONSELING GIZI TERHADAP PENGETAHUAN DAN ASUPAN ZAT GIZI MAKRO PASIEN TB PARU DI RS PARU RESPIRA DIY

PENGARUH PENGGUNAAN BOOKLET DALAM KONSELING GIZI TERHADAP PENGETAHUAN DAN ASUPAN ZAT GIZI MAKRO PASIEN TB PARU DI RS PARU RESPIRA DIY
2023-06-20
en
Thesis
text
Latar belakang: Tuberkulosis dan status gizi kurang mempunyai hubungan saling mempengaruhi. Seseorang dengan status gizi kurang akan mempengaruhi daya tahan tubuh sehingga memperburuk kondisi penderita TB begitu juga sebaliknya, penyakit TB juga bisa memperburuk kondisi malnutrisi. Masalah asupan zat gizi yang rendah menunjukan perlunya pendampingan penderita TB melalui asuhan gizi. Salah satu faktor penunjang dalam keberhasilan konseling gizi adalah penggunaan media konseling. Booklet memiliki keunggulan sebagai media pendidikan gizi, sehingga dapat mempermudah penyampaian informasi danpemahaman pesan kesehatan. Tujuan: Mengetahui pengaruh penggunaan booklet dalam konseling gizi terhadap pengetahuan dan asupan zat gizi makro pada pasien TB Paru di RSP Respira Yogyakarta Metode: Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah pra eksperimental dengan metode one group pretest-post test design. Subyek penelitian adalah semua pasien TB Paru usia 18-55 tahun dari bulan Januari hingga April 2023 yang akan menjalani pengobatan di RS Paru respira yaitu sebanyak 25 sampel. Untuk melihat data perbedaan hasil pengetahuan dan asupan responden digunakan uji paired t-test. Hasil: Hasil penelitian menunjukkan adanya perbedaan pengetahuan pada responden sebelum dan sesudah diberikan konseling dengan media booklet (p<0,05). Pemberian konseling pada pasien TB paru juga meningkatkan asupan zat gizi makro yang terdiri dari energi, karbohidrat, protein, dan lemak (p<0,05). Kesimpulan: Ada perbedaan penggunaan media booklet terhadap peningkatan pengetahuan dan asupan zat gizi makro pasien TB Paru di RS Paru Respira. Kata Kunci: TB paru, booklet, pengetahuan, zat gizi makro