“Pengaruh Bantalan Duduk Dari Limbah Serat Rami (Boehmeria nivea) terhadap Keluhan Nyeri Punggung Bawah Pada Pekerja di Industri Tenun Lurik X
“Pengaruh Bantalan Duduk Dari Limbah Serat Rami (Boehmeria nivea) terhadap Keluhan Nyeri Punggung Bawah Pada Pekerja di Industri Tenun Lurik X
2023-09-20
en
Thesis
text
Latar Belakang : Low Back Pain atau nyeri punggung bawah adalah rasa nyeri dan ketidaknyamanan di area punggung bawah. Pekerjaan yang mengharuskan pekerja bekerja posisi duduk, berisiko tinggi terjadi low back pain. Pekerjaan yang bekerja dengan posisi duduk adalah pekerjaan menenun. Studi pendahuluan yang telah dilaksanakan peneliti menemukan 40 dari 50 pekerja yang selama proses produksi duduk mengalami keluhan nyeri punggung bawah, hal ini disebabkan karena kursi yang tidak ergonomi sehingga membuat duduk menjadi tidak nyaman pada masa bekerja.
Tujuan : Mengetahui pengaruh penggunaan bantal dari limbah serat rami terhadap keluhan nyeri punggung bawah pada pekerja industri tenun lurik X Yogyakarta.
Metode : Jenis penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah Quasi Eksperimen dengan menggunakan pendekatan pretest dan posttest with Control Group Design. Selanjutnya dilakukan uji normalitas menggunakan Shapiro-Wilk karena jumlah responden kurang dari 50 orang. Hasil uji normalitas diperoleh pada data Pre A1 tidak normal (p<0.05) dan pada Post A1, Pre B1, dan Post B1 terdistribusi normal (p>0.05), sehingga pengujian yang digunakan adalah Paired Sample T-Test.
Hasil : Hasil yang didapatkan pada Sig. (2-tailed) sebesar 0.009 yang dapat diartikan terdapat hasil yang signifikan (p<0.05). Hasil uji statistik menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan nilai sebelum dan sesudah diberikan perlakuan menggunakan bantalan duduk. Selisih penurunan Industri A1 sebanyak 7 responden yang berjenis kelamin perempuan dengan usia 53 tahun sebanyak 2 orang, 55 tahun sebanyak 3 orang, usia 56 tahun sebanyak 1 orang dan usia 58 tahun sebanyak 1 orang.
Kesimpulan : Terdapat penurunan yang signifikan pada kelompok A1 yang diberikan perlakuan menggunakan bantalan duduk