DUKUNGAN KELUARGA DAN KEPATUHAN DIET LANSIA DENGAN HIPERTENSI DI WILAYAH KERJA PUSKEMAS PAKEM
DUKUNGAN KELUARGA DAN KEPATUHAN DIET LANSIA DENGAN HIPERTENSI DI WILAYAH KERJA PUSKEMAS PAKEM
2024-07-03
id
Thesis
text
Latar belakang: Hipertensi merupakan salah satu penyakit kronis yang prevalensinya terus meningkat pada lanjut usia dan membutuhkan penanganan jangka panjang, termasuk peran keluarga dalam mendukung kepatuhan diet lansia. Kepatuhan diet bertujuan untuk mengontrol tekanan darah dan mencegah komplikasinya.
Tujuan : Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dukungan keluarga dan kepatuhan diet lansia dengan hipertensi di wilayah kerja Puskesmas Pakem.
Metode : Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan desain studi kasus. Kasus adalah lansia dengan usia diatas 60 tahun dan memiliki diagnosa hipertensi di Dusun Pagerjurang. Penelitian dilakukan tanggal 29 April-4 Mei 2024 dengan 2 informan. Data diperoleh dengan menggunakan metode wawancara mendalam, kepatuhan diet dengan food recall 24 jam serta data tekanan darah dengan tensimeter. Analisis data dengan cara reduksi data, penyajian data secara naratif dan penarikan kesimpulan.
Hasil : Dukungan keluarga meliputi informasional, instrumental, penghargaan dan emosional. Hasil penelitian menunjukkan informan 1 mendapatkan dukungan informasional yang diberikan oleh keluarga. Dukungan instrumental yang diterima informan 1 juga lebih baik, hal ini berpengaruh dengan status ekonomi. Dukungan emosional informan 2 didapatkan dari anak dan istrinya dan informan 1 didapatkan hanya dari istrinya. Terdapat dukungan penghargaan yang diterima keduanya yaitu berupa pujian verbal. Hasil kepatuhan diet informan 1 patuh dalam jenis dan jumlah diet yang dianjurkan, informan 2 tidak patuh dalam jenis namun patuh dalam jumlah diet yang dianjurkan.
Kesimpulan : Keterlibatan dukungan keluarga merupakan peran penting dalam meningkatkan kepatuhan lansia terhadap diet hipertensi yang dianjurkan. Oleh karena itu, intervensi kesehatan yang berfokus pada peningkatan dukungan keluarga sangat penting untuk keberhasilan manajemen diet pada lansia.
Kata Kunci : Dukungan keluarga, Kepatuhan diet, Lansia, Hipertensi, Studi kasus