PENGARUH PENGGUNAAN EMOTIONAL DEMONSTRATION (EMO-DEMO) TENTANG PENCEGAHAN OBESITAS TERHADAP PENGETAHUAN ANAK SEKOLAH DASAR
PENGARUH PENGGUNAAN EMOTIONAL DEMONSTRATION (EMO-DEMO) TENTANG PENCEGAHAN OBESITAS TERHADAP PENGETAHUAN ANAK SEKOLAH DASAR
2024-05-06
id
Thesis
text
ABSTRAK
Latar Belakang: Obesitas pada anak meningkatkan risiko obesitas dewasa, sehingga menyebabkan penyakit tidak menular seperti diabetes mellitus. Kota Yogyakarta merupakan kabupaten/kota yang memiliki kasus obesitas pada anak usia 5-12 tahun tertinggi di DIY yaitu sebesar 14,73% dengan rata-rata provinsi DIY 10,19%. Edukasi menggunakan metode emo-demo merupakan alternatif untuk mencegah obesitas pada anak.
Tujuan: Untuk mengetahui pengaruh dan efektivitas penggunaan metode emo-demo dibandingkan dengan metode ceramah dalam meningkatkan pengetahuan tentang pencegahan obesitas pada anak sekolah dasar untuk mencegah terjadinya obesitas pada anak.
Metode: Jenis penelitian quasi eksperimental (eksperimen semu)” dengan menggunakan desain the nonequivalent pre-test post-test design. Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 20-21 Maret 2024 di SD Muhammadiyah Karangwaru. Populasi penelitian terdiri dari 56 siswa kelas 3 dengan masing-masing kelompok 28 siswa. Cara pengambilan sampel yaitu menggunakan total sampling. Variabel bebas yaitu penggunaan metode emo-demo dan ceramah dalam edukasi tentang pencegahan obesitas. Variabel terikat yaitu pengetahuan anak sekolah dasar tentang pencegahan obesitas. Analisis data menggunakan uji wilcoxon dan uji mann-whitney.
Hasil: Terdapat peningkatan signifikan rata-rata skor pengetahuan kelompok eksperimen dari 73,57 menjadi 86,43 (p-value: 0,000). Terdapat peningkatan signifikan rata-rata skor pengetahuan kelompok kontrol dari 68,57 menjadi 85,00 (p-value: 0,000). Adapun tidak ada perbedaan yang signifikan selisih rata-rata skor pengetahuan sebelum dan sesudah dari kelompok eksperimen dan kontrol (p-value: 0,201).
Kesimpulan: Metode emo-demo dan ceramah efektif dalam meningkatkan pengetahuan tentang pencegahan obesitas pada anak sekolah dasar
Kata Kunci: emo-demo, pencegahan obesitas, pengetahuan, anak sekolah dasar