EDUKASI DAN IMPLEMENTASI ENAM LANGKAH CUCI TANGAN UNTUK MENINGKATKAN PERSONAL HYGIENE ANAK RETARDASI MENTAL DI SLB RELA BHAKTI 1 GAMPING SLEMAN YOGYAKARTA
EDUKASI DAN IMPLEMENTASI ENAM LANGKAH CUCI TANGAN UNTUK MENINGKATKAN PERSONAL HYGIENE ANAK RETARDASI MENTAL DI SLB RELA BHAKTI 1 GAMPING SLEMAN YOGYAKARTA
2024-05-13
id
Thesis
text
Latar Belakang: Beberapa anak akan mengalami gangguan pertumbuhan dan perkembangan salah satunya adalah gangguan intelektual. Gangguan intelektual atau retardasi mental adalah fungsi intelektual dibawah angka 7. Anak retardasi mental mempunyai keterbatasan dalam motorik halus salah satunya adalah personal hygiene. Enam langkah cuci tangan merupakan cara untuk meningkatkan personal hygiene anak retardasi mental. Enam langkah cuci tangan adalah prosedur membersihkan tangan dari debu dn kotoran.Personal hygiene adalah kemampuan seseorang untuk mempertahankan kebersihan diri.
Tujuan: Penelitian ini bertujuan mengedukasi enam langkah cuci tangan untuk meningkatkan personal hygiene anak retardasi mental.
Metode: Desain penelitian yang digunakan yaitu studi kasus dengan perbandingan 2 pasien dengan retardasi mental.
Hasil: Setelah dilakukan edukasi dan implementasi selama 3 hari pada 2 anak retardasi mental dapat memberikan hasil bahwa terdapat perubahan pengetahuan dan perilaku tentang enam langkah cuci tangan untuk meningkatakan personal hygiene.
Kesimpulan: Edukasi dan implementasi enam langkah cuci tangan dapat meningkatkan personal hygiene anak retardasi mental.
Kata Kunci: Anak retardasi mental, Enam langkah cuci tangan, Personal hygiene