MONITORING EFEK SEVOFLURANE DALAM MENGONTROL TEKANAN DARAH INTRA OPERASI UNTUK MENCEGAH RESIKO KOMPLIKASI PENINGKATAN TEKANAN INTRAKRANIAL PADA PASIEN SPACE OCCUPYING LESSION (SOL) DENGAN GENERAL ANESTESI

MONITORING EFEK SEVOFLURANE DALAM MENGONTROL TEKANAN DARAH INTRA OPERASI UNTUK MENCEGAH RESIKO KOMPLIKASI PENINGKATAN TEKANAN INTRAKRANIAL PADA PASIEN SPACE OCCUPYING LESSION (SOL) DENGAN GENERAL ANESTESI
2024-06-20
en
Thesis
text
Latar Belakang: SOL adalah neoplasma yang bisa berupa jinak atau ganas, setiap inflamasi yang berada di dalam rongga tengkorak yang menempati ruang di dalam otak menyebabkan peningkatan tekanan intrakranial. Menyebabkan salah satu masalah kesehatan anestesi intra operasi resiko komplikasi peningkatan TIK. Mengontrol tekanan darah selama intra operasi dengan menggunakan agen inhalasi anestesi Sevoflurane bisa dilakukan pada tindakan operasi bedah syaraf karena dapat mencegah atau mengatasi peningkatan intra kranial dengan dibantu teknik hipotensi dari obat anestesi lainnya yang diberikan selama tindakan operasi berlangsung, serta dapat mengoptimalkan proses pemulihan. Tujuan: Menggambarkan efek penggunaan Sevoflurane untuk mengontrol tekanan darah dalam mengatasi masalah Kesehatan anestesi RK Peningkatan TIK pada pasien Space Occupying Lession (SOL) Metode: Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif rancangan studi kasus yang melibatkan dua pasien dengan SOL. Tugas Akhir Neuroanestesi ini dilakukan pemantauan tekanan darah selama intra operasi dengan menggunakan agen anestesi inhalasi Sevoflurane pada kedua kasus kelolaan selama waktu intra operasi sesuai tujuan asuhan keperawatan anestesi, Hasil: Masalah kesehatan anestesi pada kedua pasien adalah resiko komplikasi peningkatan tekanan intrakranial, berhubungan dengan adanya lesi yang menempati ruang pada intrakranial sehingga massa menekan jaringan otak. Setelah dilakukan intervensi resiko komplikasi peningkatan tekanan intrakranial selama intra operasi, masalah kesehatan anestesi teratasi dengan menunjukan perubahan tekanan darah yang stabil dan tidak terjadi/teratasi peningkatan tekanan intrakranial. Kesimpulan: Intervensi pemberian agen anestesi inhalasi sevoflurane dengan Teknik hiperventilasi dalam mempengaruhi tekanan darah yang diberikan dengan tepat sangat efektif dalam mencegah Resiko komplikasi peningkatan intra kranial pada pasien Space Occupying Lession (SOL) Kata Kunci: Sevoflurane, tekanan darah, Space Occupying Lession (SOL).