PENGARUH APLIKASI DISTRAKSI NYERI “NYERIKU” TERHADAP INTENSITAS NYERI PADA PASIEN POST SECTIO CAESAREA DENGAN SPINAL ANESTESI DI RSUI HARAPAN ANDA TEGAL

PENGARUH APLIKASI DISTRAKSI NYERI “NYERIKU” TERHADAP INTENSITAS NYERI PADA PASIEN POST SECTIO CAESAREA DENGAN SPINAL ANESTESI DI RSUI HARAPAN ANDA TEGAL
2020-04-14
en
Thesis
text
Latar Belakang: Sebagian besar pasien sectio caesarea yang telah menjalani operasi akan mengalami rasa nyeri post operasi dalam berbagai tingkatan. Intensitas nyeri dapat menurunkan kualitas hidup membuat ketidaknyamanan pada pasien dan memperpanjang waktu hospitalisasi, yaitu lebih dari 4 hari. Untuk itu perlu adanya tindakan untuk mengurangi rasa nyeri. Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk mengurangi nyeri adalah dengan terapi non farmakologi, yaitu dengan pemberian aplikasi distraksi “nyeriku”. Aplikasi distraksi “nyeriku” yang digunakan dalam penelitian ini adalah aplikasi dengan audio visual juz amma. Tujuan: Mengetahui pengaruh pemberian aplikasi distraksi nyeri “nyeriku” terhadap intensitas nyeri pada pasien post operasi Sectio Caesarea menggunakan spinal anestesi di RSUI Harapan Anda Tegal Metode: Penelitian ini menggunakan desain quasy eksperimental dengan jenis non- randomized pretest-posttest with control group design. Pasien diberikan pretest dan posttest menggunakan skala ukur VAS, pada kelompok intervensi dilakukan treatment. Sampel pada penelitian ini berjumlah 30 responden kelompok intervensi dan 30 responden kelompok kontrol. Pengambilan sampel dengan teknik purposive sampling. Pengumpulan data pada bulan januari-maret 2020. Hasil: Hasil pengumpulan data diolah menggunakan uji Wilcoxon dan uji mann whitney. Hasil uji Wilcoxon pada kelompok kontrol didapatkan p=0,00 (p>0,05) dan pada kelompok intervensi didapatkan p=0,000 (p<0,05). Pada uji mann whitney didapatkan p=0,000 (p<0,05), sehingga Ha terima dan Ho ditolak. Kesimpulan: Terapi pemberian aplikasi distraksi “nyeriku” berpengaruh terhadap intensitas nyeri post operasi sectio caesarea dengan spinal anestesi. Kata Kunci: Aplikasi, Android, Juz Amma, Post operatif, Nyeri, sectio caesarea, spinal anestesi. Keterangan: 1 Mahasiswa Jurusan Keperawatan Poltekkes Kemenkes Yogyakarta 2 Jurusan Keperawatan Poltekkes Kemenkes Yogyakarta 3 Jurusan Keperawatan Poltekkes Kemenkes Yogyakarta THE INFLUENCE OF THE "PAIN" PAIN DISTRACTION APPLICATION OF PAIN INTENSITY IN POST SECTIO CAESAREA PATIENTS WITH SPINAL ANESTHESIA IN RSUI HARAPAN ANDA TEGAL Muhammad Naufal Zain1, Abdul Majid2, Atik Badi’ah3 naufalzainmuhammad@gmail.com ABSTRACT Background: Most caesarean sectio patients who have undergone surgery will experience post-operative pain to varying degrees. The intensity of pain can reduce the quality of life to create discomfort in patients and extend the time of hospitalization, which is more than 4 days. For that we need actions to reduce pain. One way that can be done to reduce pain is by non-pharmacological therapy, namely by giving the application of "pain" distraction. The application of "pain" distraction used in this study is the application with audio visual juz amma. Objectives: To determine the effect of the application of pain pain distraction on the intensity of pain in postoperative patients with Sectio Caesarea using spinal anesthesia at RSUI Harapan Anda Tegal Methods: This study used an experimental quasy design with non-randomized pretest-posttest with control group design. Patients were given a pretest and posttest using a VAS measurement scale, in the intervention group treated. The sample in this study amounted to 30 respondents in the intervention group and 30 respondents in the control group. Sampling with purposive sampling technique. Data collection in January-march 2020. Result: The results of data collection were processed using the Wilcoxon test and the mann whitney test. Wilcoxon test results in the control group obtained p = 0.00 (p> 0.05) and in the intervention group obtained p = 0.000 (p <0.05). In the whitney mann test, p = 0,000 (p <0.05) was obtained, so Ha was accepted and Ho was rejected. Conclusion: Therapy of the application of distraction "pain" affects the intensity of post operative caesarean pain with spinal anesthesia. Keywords: Application, Android, Juz Amma, Post operative, Pain, caesarean section, spinal anesthesia. Corresponding Author: 1 Student of Nursing Ministry of Health Polytechnic Yogyakarta 2 Nursing Ministry of Health Polytechnic Yogyakarta 3 Nursing Ministry of Health Polytechnic Yogyakarta