GAMBARAN AKTIVITAS FISIK SEHARI-HARI PADA PENYANDANG
DIABETES MELLITUS DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS GODEAN II
TAHUN 2015
GAMBARAN AKTIVITAS FISIK SEHARI-HARI PADA PENYANDANG
DIABETES MELLITUS DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS GODEAN II
TAHUN 2015
2015-06-29
en
Thesis
text
Latar Belakang : Diabetes Mellitus (DM) merupakan salah satu penyakit Non-
Communicable Disease (penyakit tidak menular) yang paling sering terjadi di
dunia. Masalah yang selalu timbul pada penyandang DM adalah cara
mempertahankan kadar glukosa darah penyandang supaya tetap dalam keadaan
terkontrol, yaitu dengan menjalani pengelolaan Diabetes Melitus (edukasi, terapi
gizi medis, aktivitas fisik, dan pengelolaan farmakologis). Pengelolaan DM yang
paling sering diabaikan penyandang DM adalah tidak melaksanakan aktivitas
fisik.
Tujuan : Penelitian ini bertujuan mengetahui gambaran aktivitas fisik sehari-hari
pada penyandang Diabetes Mellitus di Wilayah Kerja Puskesmas Godean II
tahun 2015.
Metode Penelitian : Metode penelitian yang digunakan adalah survei deskriptif.
Penelitian dilakukan pada tahun 2015. Lokasi penelitian di Wilayah Kerja
Puskesmas Godean II. Subjek penelitian adalah penyandang Diabetes Mellitus
yang berobat pada bulan Januari – Desember 2014 di Puskesmas Godean II
sebanyak 70 penyandang DM. Teknik sampling menggunakan proporsional
random sampling.
Hasil Penelitian : Pada penelitian ini didapatkan hasil bahwa 92,8% jenis
aktivitas fisik sehari-hari dirumah yang paling sering dilakukan yaitu menyapu,
jenis aktivitas yang dilakukan ditempat kerja adalah mengajar (2,8%), berdagang
(12,8%), mencangkul (5,7%), duduk (8,6%), makan (1,4%), menulis (2,8%),
berjalan (17,1%), mengangkat barang berat (5,7%), 75,7% jenis olahraga yaitu
jalan kaki, 38,6% durasi olahraga yaitu 10-20 menit, dan 54,4% frekuensi
olahraga adalah 5-7 kali.
Kesimpulan : Gambaran aktivitas fisik sehari-hari pada penyandang DM di
Wilayah Kerja Puskesmas Godean II tahun 2015 adalah menyapu, berjalan, jenis
olahraga yaitu jalan kaki, durasi olahraga yaitu 10-20 menit dan frekuensi
olahraga yaitu 5-7 kali perminggu.
Kata Kunci : Diabetes Mellitus, aktivitas fisik sehari-hari, jenis, durasi, frekuensi
aktivitas fisik (olahraga)