HUBUNGAN INDEKS MASA TUBUH DENGAN HEMODINAMIK INTRA OPERATIF REGIONAL ANESTESI PADA PASIEN
SECTIO CESARIA DI RSUD ABDUL WAHAB
SJAHRANIE SAMARINDA
HUBUNGAN INDEKS MASA TUBUH DENGAN HEMODINAMIK INTRA OPERATIF REGIONAL ANESTESI PADA PASIEN
SECTIO CESARIA DI RSUD ABDUL WAHAB
SJAHRANIE SAMARINDA
2014-02-20
en
Thesis
text
Latar Belakang : Indeks masa tubuh ≥ 25 Kg/m² (obesitas) merupakan ancaman yang cukup serius bagi ibu hamil, tidak hanya pada masa kehamilan, ibu yang memiliki kelebihan berat badan, kemungkinan akan mengalami masalah ketika persalinan dan pasca persalinan. Dampak buruk bagi kesehatan terutama pada ibu hamil, menyebabkan hypertensi, hyperkolesterol, hyperglikemia. Proses persalinan dengan menggunakan metode sectio cesaria perlu diperhatikan dengan serius, Salah satu resiko yang dapat terjadi adalah terjadinya perubahan hemodinamik pada ibu yang mengandung sebagai efek samping pemilihan anestesi spinal dalam operasi sectio cesaria..
Tujuan Penelitian : Diketahui hubungan indeks masa tubuh dengan hemodinamik intra operatif regional anestesi pada pasien sectio cesaria di RSUD Abdul Wahab Sjahranie Samarinda.
Metode Penelitian : Kuantitatif non eksperimental observasional analitik, populasi seluruh pasien sectio cesaria yang menjalani regional anastesi sebanyak 40 orang dua bulan. Sampel menggunakan purposive sampling.
Hasil Penelitian : Tidak ada perbedaan rerata tekanan darah sistolik dan diastolik berdasarkan indeks masa tubuh dengan hemodinamik intra operatif regional anestesi pada pasien sectio cesaria. Tekanan darah sistolik tidak terdapat perbedaan sedangkan tekanan darah diastolik terdapat perbedaaan. Tidak ada perbedaan rerata nadi yang signifikan berdasarkan indeks masa tubuh dengan hemodinamik intra operatif regional anestesi pada pasien sectio cesaria. Ada perbedaan rerata Map yang signifikan berdasarkan indeks masa tubuh dengan hemodinamik intra operatif regional anestesi pada pasien sectio cesaria. Tidak ada perbedaan rerata saturasi oksigen yang signifikan berdasarkan indeks masa tubuh dengan hemodinamik intra operatif regional anestesi pada pasien sectio cesaria di RSUD Abdul Wahab Sjahranie Samarinda.
Kesimpulan : Tidak ada hubungan yang signifikan indeks masa tubuh dengan hemodinamik intra operatif regional anestesi pada pasien sectio cesaria di RSUD Abdul Wahab Sjahranie Samarinda.
Kata Kunci : Indeks Masa Tubuh, Indeks Antropometri, Hemodinamik, Regional Anestesi, Sectio cesaria.