SKOR KEAMANAN PANGAN MAKANAN YANG DIJUAL
DI KANTIN DAN DI WARUNG MAKAN SEKITAR
KAMPUS POLTEKKES KEMENKES YOGYAKARTA
SKOR KEAMANAN PANGAN MAKANAN YANG DIJUAL
DI KANTIN DAN DI WARUNG MAKAN SEKITAR
KAMPUS POLTEKKES KEMENKES YOGYAKARTA
2016
en
Thesis
text
Makanan adalah produk olahan dari pangan yang berasal dari sumber
hayati, makanan dibutuhkan untuk memenuhi kebutuhan energi manusia.
Kemungkinan makanan yang tercemar dapat mengganggu, membahayakan, dan
merugikan kesehatan manusia. Keberadaan kantin dan warung makan di kampus
dan sekitarnya merupakan tempat makan untuk mahasiswa terutama makan pagi
dan makan siang. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui skor keamanan pangan
makanan yang dijual di kantin dan di warung makan sekitar Kampus Poltekkes
Kemenkes Yogyakarta. Penelitian ini dengan survey pada makanan yang dijual di
kantin dan di warung makan, lokasi pengambilan sampel di sekitar kampus
Poltekkes Kemenkes Yogyakarta, obyek penelitian adalah 7 hidangan utama,
penilaian Skor Keamanan Pangan (SKP) menggunakan form SKP. Berdasarkan
penelitian yang dilakukan diperoleh hasil SKP gado-gado 64,98%, nasi rica ayam
58,71%, nasi pecel 61,46%, nasi rames 1 (nasi + tahu tempe santan) 71,33%, lotek
67,33%, nasi rames 1 (nasi + mangut lele) 59,58%, nasi rames 2 (nasi + ayam
tepng goreng) 66,68% sebanyak 4 hidangan utama dalam kategori rawan tapi
masih aman dikonsumsi dan 3 hidangan utama dalam kategori rawan dan tidak
aman dikonsumsi. Berdasarkan penilaian SKP ketujuh hidangan utama empat
produsen memiliki tingkat keamanan rawan tapi masih aman dikonsumsi dan tiga
produsen memiliki tingkat keamanan rawan dan tidak aman dikonsumsi.
Kata Kunci : Hidangan utama, Kantin, Skor Keamanan Pangan, Warung Makan.