STUDI DESKRIPTIF FAKTOR RISIKO DAN UPAYA PELAKSANAAN K3 PADA INDUSTRI KECIL BATIK, PERAK, SLONDOK DAN TEMBAGA DI DESA GULUREJO KECAMATAN LENDAH KABUPATEN KULON PROGO
STUDI DESKRIPTIF FAKTOR RISIKO DAN UPAYA PELAKSANAAN K3 PADA INDUSTRI KECIL BATIK, PERAK, SLONDOK DAN TEMBAGA DI DESA GULUREJO KECAMATAN LENDAH KABUPATEN KULON PROGO
2010-08-05
en
Thesis
text
Industri kecil mampu menyerap banyak tenaga kerja, akan tetapi pekerja pada industri kecil belum tercakup perhatian dan peraturan yang ada serta belum terjangkau jaminan kesehatannya. Industri kecil merupakan tempat kerja yang mempunyai faktor risiko yang berpotensi menyebabkan kecelakaan kerja dan penyakit akibat kerja. Pencegahan untuk masalah tersebut salah satunya adalah dengan menerapkan upaya Kesehatan dan Keselamatan Kerja.
Untuk memperoleh informasi yang dapat digunakan untuk peningkatan upaya K3 pada industri kecil di Desa Gulurejo, Lendah, Kulon Progo.
Jenis penelitian adalah deskriptif-komparatif dengan pendekatan cross-sectional. Penentuan sampel menggunakan metode purposive sampling.
Dari hasil wawancara dan observasi serta didukung dengan diperolehnya data hasil pengukuran faktor fisik di lingkungan kerja industri kecil, pada industri batik, slondok, perak dan tembaga masih belum melaksanakan K3 untuk mengendalikan faktor risiko yang ada.
Teridentifikasinya faktor risiko dan upaya K3 yang dilaksanakan oleh industri kecil di Desa Gulurejo, Lendah, Kulon Progo.
Kata kunci : Faktor risiko, upaya Kesehatan dan Keselamatan Kerja, industri kecil