PENGARUH SISTEM PENGOLAHAN WETLAND TANAMAN HIAS “BINTANG
AIR“ (Cyperus alternifolius) TERHADAP PENURUNAN KADAR BOD DAN
COD LIMBAH CAIR DI DAPUR ASRAMA 1 POLTEKKES KEMENKES
YOGYAKARTA
PENGARUH SISTEM PENGOLAHAN WETLAND TANAMAN HIAS “BINTANG
AIR“ (Cyperus alternifolius) TERHADAP PENURUNAN KADAR BOD DAN
COD LIMBAH CAIR DI DAPUR ASRAMA 1 POLTEKKES KEMENKES
YOGYAKARTA
2014
en
Thesis
text
Asrama 1 Poltekkes Kemenkes Yogyakarta merupakan salah satu
fasilitas dari kampus Poltekkes Kemenkes Yogyakarta. Asrama 1 Poltekkes
Kemenkes Yogyakarta dihuni oleh mahasiswa Jurusan Gizi, Keperawatan dan
Kesehatan Lingkungan. Salah satu fasilitas yang diperoleh kalayan asrama
adalah makan sebanyak tiga kali dalam sehari. Dalam aktifitas pengolahan
makanan oleh juru masak pasti menghasilkan limbah, baik limbah padat maupun
limbah cair. Limbah cair yang dihasilkan mengandung minyak/lemak sebesar
4236 mb/L, BOD sebesar 65,34 mg/L, COD sebesar 130,52 mg/L dan Fosfat
sebesar 0,1410 mg/L. beberapa parameter tersebut melampaui baku mutu
berdasarkan Keputusan Menteri Negara Lingkungan Hidup Nomor 112 Tahun
2003 Tentang Baku Mutu Air Limbah Domestik sehingga limbah cair perlu
dilakukan pengolahan. Peneliti melakukan pengolahan limbah cair dengan
menggunakan sistem pengolahan wetland tanaman hias bintang air (Cyperus
alternifolius).
Tujuan penelitian ini adalah diketahuinya pengaruh sistem pengolahan
wetland tanaman hias bintang air (Cyperus alternifolius) terhadap penurunan
kadar BOD dan COD limbah cair dapur Asrama 1 Poltekkes Kemenkes
Yogyakarta. Peneltian ini merupakan penelitian yang bersifat dengan desain PrePost Test With Group Design. Populasi dalam peneltian ini adalah limbah cair
dapur Asrama 1 Poltekkes Kemenkes Yogyakarta. Sampel dalam penelitian
adalah limbah cair sebanyak 130 L setiap pengulangan. Total jumlah sampel
limbah cair adalah 650 L untuk lima kali pengulangan.
Hasil uji Wilcoxon pada pemeriksaan terhadap parameter BOD
didapatkan nilai Asymp.Sig (2-tailed) sebesar 0,043 dimana < 0,05 artinya ada
pengaruh penurunan dalam sistem pengolahan wetland tanaman hias bintang air
(Cyperus alternifolius) terhadap kadar BOD limbah cair dapur Asrama 1
Poltekkes Kemenkes Yogyakarta dan pada pemeriksaan terhadap parameter
COD didapatkan nilai Asymp.Sig (2-tailed) sebesar 0,043 dimana < 0,05 artinya
ada pengaruh penurunan dalam sistem pengolahan wetland tanaman hias
bintang air (Cyperus alternifolius) terhadap kadar COD limbah cair dapur Asrama
1 Poltekkes Kemenkes Yogyakarta. Presentase penurunan pada peralakuan
yaitu BOD sebesar 34,926 % dan COD sebesar 30,22 %.
Ada pengaruh pengolahan dengan menggunakan sistem pegolahan
wetland tanaman hias bintang air (Cyperus alternifolius) terhadap penurunan
kadar BOD dan COD limbah cair dapur Asrama 1 Poltekkes Kemenkes
Yogyakarta sebelum dan sesudah dilakukan pengolahan.
Kata kunci: wetland tanaman hias bintang air (Cyperus alternifolius), BOD, COD