PEMANFAATAN TEPUNG TULANG AYAM PADA PAKAN UNTUK MENINGKATKAN PRODUKTIVITAS TELUR “ITIK MOJOSARI” DI DUSUN SINGGIHAN, KECAMATAN MUNJUNGAN, KABUPATEN TRENGGALEK

PEMANFAATAN TEPUNG TULANG AYAM PADA PAKAN UNTUK MENINGKATKAN PRODUKTIVITAS TELUR “ITIK MOJOSARI” DI DUSUN SINGGIHAN, KECAMATAN MUNJUNGAN, KABUPATEN TRENGGALEK
2015
en
Thesis
text
Sampah organik khususnya sampah tulang ayam belum dimanfaatkan dan dikelola dengan baik sehingga akan berdampak negatif bagi lingkungan sekitar. Pengelolaan sampah yang baik adalah dengan memanfaatkan sampah tulang ayam tersebut sebagai bahan tambahan pada pakan itik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan tepung tulang ayam pada kelompok perlakuan 3 %, 5 % dan 7 % terhadap peningkatan produktivitas telur itik pada berat telur dan jumlah telur itik. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan desain penelitian Pre-Test and Post-Test With Only Group Desain. Obyek penelitian ini adalah 60 ekor itik Mojosari yang berumur 9 bulan. Data yang diperoleh diolah dengan uji One Way Anava, uji Kruskal Wallis, dan uji Paired t test. Hasil penelitian untuk berat telur itik yang paling berpengaruh adalah penambahan tepung tulang ayam sebanyak 7 % dengan rata-rata selisih berat telur adalah 5,1. Hasil uji statistik, diketahui nilai p-value sebesar 0,000 (sig < 0,05) yang berarti ada pengaruh penambahan tepung tulang ayam pada kelompok kontrol, kelompok perlakuan 3 %, 5 % dan 7 %. Hasil penelitian untuk jumlah telur itik yang paling berpengaruh adalah 7 % dengan rata-rata selisih jumlah telur yaitu 2,1. Hasil uji statistik, diketahui nilai p-value sebesar 0,001 (sig < 0,05) yang berarti ada perbedaan bermakna pengaruh penambahan tepung tulang ayam pada kelompok kontrol, kelompok perlakuan 3 %, 5 % dan 7 %. Kesimpulannya yaitu ada pengaruh penambahan tepung tulang ayam pada kelompok perlakuan 3 %, 5 % dan 7 % untuk meningkatkan produktivitas telur itik dari berat telur dan jumlah telur itik dan penambahan tepung yang paling baik untuk meningkatkan berat telur dan jumlah telur adalah pada kelompok perlakuan 7 %. Kata Kunci : Tepung tulang ayam, berat telur itik, jumlah telur itik