PEMANFAATAN LIMBAH KONSUMSI IKAN DARI WARUNG LESEHAN DAN SEA FOOD UNTUK PENGGANTI SEBAGIAN PAKAN AYAM BROILER

PEMANFAATAN LIMBAH KONSUMSI IKAN DARI WARUNG LESEHAN DAN SEA FOOD UNTUK PENGGANTI SEBAGIAN PAKAN AYAM BROILER
2015
en
Thesis
text
Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh penggunaan tepung limbah konsumsi ikan terhadap berat badan ayam broiler. Sedangkan tujuan khusus pada penelitian ini adalah mengetahui penambahan berat badan pada ayam broiler yang diberi penggantian sebagian pakan menggunakan campuran tepung limbah konsumsi ikan, ampas tahu, dan dedak padi dan dibandingkan dengan kontrol dan mengetahui beda berat badan pada ayam broiler menggunakan pakan limbah konsumsi ikan dari peneliti jika dibandingkan dengan BR 1 Sampah merupakan materi atau zat, baik yang bersifat organik maupun anorganik yang dihasilkan dari setiap aktivitas manusia. Alternatif lain yang dapat mengubah sampah organik yaitu dijadikan sebagai bahan campuran untuk pakan ternak. Pakan buatan peneliti terdiri dari 28 % tepung limbah konsumsi ikan, 24 % ampas tahu, dan 48 % dedak padi. Kandungan protein pada pakan yang dibuat oleh peneliti sebesar 24 %. Bahan yang digunakan untuk penelitian yaitu ayam broiler usia 4 hari sebanyak 40 ekor, pakan buatan pabrik, pakan buatan peneliti yang terdiri dari ampas tahu, dedak padi, dan limbah konsumsi ikan, air minum, dan vitamin untuk ayam. Porsi makan pada ayam saat usia 1 – 7 hari sebanyak 17 gram/ekor/hari, usia 18 – 14 hari sebanyak 43 gram/ekor/hari, usia 15 – 21 sebanyak 66 gram/ekor/hari. Penelitian dilakukan selama 3 minggu dengan 2 kelompok yaitu kelompok kontrol dan perlakuan. Rancangan penelitian ini adalah pretest – posttest with control group design dengan variabel bebas yaitu pakan limbah konsumsi ikan dan BR 1 sedangkan variabel terikat yaitu persentasi penambahan berat badan pada ayam broiler. Data diuji dengan uji Wilxocon Hasil dari penelitian tersebut yaitu ada selisih berat badan antara kelompok kontrol dan kelompok perlakuan. (Rata – rata kelompok kontrol adalah 783,25 gram dan kelompom perlakuan adalah 859,5 gram dengan nilai p value = 0,001). Saran untuk masyarakat khususnya peternak ayam broiler yaitu dapat memilih bahan pakan yang mengandung protein tinggi tetapi harganya tidak mahal, mudah diperoleh dan dikelola. Kata kunci : Ayam Broiler, Pakan, Sampah, Protein