PEMANFAATAN BEKATUL PADI (Oryza sativa L.) VARIETAS SITU BAGENDIT SEBAGAI ALTERNATIF PENGGANTI MEDIA Potato Dextrose Agar (PDA) UNTUK MENUMBUHKAN JAMUR Trichophyton rubrum

PEMANFAATAN BEKATUL PADI (Oryza sativa L.) VARIETAS SITU BAGENDIT SEBAGAI ALTERNATIF PENGGANTI MEDIA Potato Dextrose Agar (PDA) UNTUK MENUMBUHKAN JAMUR Trichophyton rubrum
2021-04-22
en
Thesis
text
Latar belakang: Media Potato Dextrose Agar (PDA) merupakan salah satu media agar yang mendukung pertumbuhan jamur karena mengandung beberapa nutrisi yang dibutuhkan dalam pertumbuhan jamur. Harga media PDA instant di pasaran yang mahal, higroskopis dan hanya dapat diperoleh pada tempat tertentu mendorong peneliti untuk menemukan media alternatif dari bahan yang mudah didapat serta murah yaitu bekatul padi (Oryza sativa L.) varietas Situ Bagendit. Pemilihan bahan yang digunakan berdasarkan kandungan nutrisi yang dibutuhkan untuk pertumbuhan jamur. Tujuan: Mengetahui bekatul padi (Oryza sativa L.) varietas Situ Bagendit dapat digunakan sebagai media alternatif pertumbuhan jamur Trichophyton rubrum. Metode Penelitian: Penelitian ini merupakan penelitian pra-eksperimen dengan desain penelitian Perbandingan Kelompok Statis (Static Group Comparison). Hasil: Pengukuran diameter koloni jamur Trichophyton rubrum pada media bekatul padi varietas Situ Bagendit didapatkan rerata 66,87 mm, rerata diameter koloni pada media PDA 45,73 mm. Selisih rerata diameter koloni pada media bekatul dan media PDA adalah 21,14 mm (46,23%). Efektivitas pertumbuhan koloni jamur Trichophyton rubrum dibandingkan dengan media PDA adalah 146,22% dikategorikan sangat efektif. Kesimpulan: Bekatul padi (Oryza sativa L.) varietas Situ Bagendit dapat digunakan sebagai media alternatif pertumbuhan jamur Trichophyton rubrum. Kata Kunci: Efektivitas, Bekatul Padi, Media Alternatif, Pertumbuhan Trichophyton rubrum.