EFEKTIVITAS HASIL PERTUMBUHAN JAMUR Candida albicans PADA MEDIA SABOURAUD DEXTROSE AGAR (SDA) DAN MALT EXTRACT AGAR (MEA) YANG DIBANDINGKAN DENGAN MEDIA POTATO DEXTROSE AGAR (PDA)
EFEKTIVITAS HASIL PERTUMBUHAN JAMUR Candida albicans PADA MEDIA SABOURAUD DEXTROSE AGAR (SDA) DAN MALT EXTRACT AGAR (MEA) YANG DIBANDINGKAN DENGAN MEDIA POTATO DEXTROSE AGAR (PDA)
2021-04-27
en
Thesis
text
Latar Belakang: Salah satu cara menegakkan diagnosis patogen yang disebabkan oleh jamur adalah menggunakan media pertumbuhan. Media yang umum dipakai adalah Potato Dextrose Agar sebagai gold standar yang memiliki harga relatif tinggi dan bersifat higroskopis sehingga dibutuhkan media pengganti yang lebih efektif dari cara memperoleh, harga maupun nutrisi yang cukup untuk pertumbuhan jamur.
Tujuan: Mengetahui efektivitas hasil pertumbuhan koloni jamur Candida albicans pada media Sabouraud Dextrose Agar (SDA) dan Malt Extract Agar (MEA) yang dibandingkan dengan media Potato Dextrose Agar (PDA)
Metode: Penelitian ini menggunakan Pre-Experimental Designs dengan desain Posttest Only Control Group Design
Hasil: Diameter terbesar koloni jamur Candida albicans pada media Malt Extract Agar (MEA) yaitu 13,42 mm. Uji efektivitas menunjukkan perbedaan rerata diameter yaitu antara media SDA dan MEA sebesar 0,69 mm. Sedangkan selisih antara SDA dan PDA sebesar 0,77 mm serta MEA dan PDA sebesar 0,08 mm.
Kesimpulan: Media Saboraud Dextrose Agar (SDA) dan Malt Extract Agar (MEA) efektif digunakan untuk media pertumbuhan jamur Candida albicans
Kata Kunci:
Efektivitas,Candida albicans, media SDA, media MEA, media PDA,diameter