EFEKTIVITAS PENGGUNAAN BOOKLET DAN LEAFLET SEBAGAI MEDIA PROMOSI GIZI TERHADAP PENINGKATAN PENGETAHUAN DAN SIKAP WANITA USIA SUBUR (WUS) DALAM PENCEGAHAN STUNTING PADA 1000 HARI PERTAMA KEHIDUPAN

EFEKTIVITAS PENGGUNAAN BOOKLET DAN LEAFLET SEBAGAI MEDIA PROMOSI GIZI TERHADAP PENINGKATAN PENGETAHUAN DAN SIKAP WANITA USIA SUBUR (WUS) DALAM PENCEGAHAN STUNTING PADA 1000 HARI PERTAMA KEHIDUPAN
2021-05-03
id
Thesis
text
Latar Belakang : Stunting merupakan salah satu masalah gizi yang menjadi isu kesehatan global saat ini dan menjadi prioritas masalah kesehatan yang harus segera ditangani. Secara tidak langsung, stunting disebabkan oleh rendahnya pengetahuan ibu mengenai kesehatan dan gizi sehingga ibu tidak dapat mengambil sikap untuk mencegah terjadinya stunting. Pencegahan stunting dapat dimulai dari kegiatan penyuluhan tentang 1000 HPK kepada wanita usia subur yang didukung dengan penggunaan media promosi gizi. Media dalam penelitian ini adalah booklet dan leaflet. Tujuan Penelitian : Mengetahui efektivitas penggunaan booklet dan leaflet sebagai media promosi gizi terhadap peningkatan pengetahuan dan sikap wanita usia subur dalam pencegahan stunting pada 1000 HPK. Metode Penelitian : Jenis penelitian ini adalah eksperimen semu dengan desain penelitian one group pre-test and post-test with control group design. Penelitian dilaksanakan pada bulan Maret 2021 di Padukuhan Pandean dan Padukuhan Sembung. Analisis data menggunakan uji Paired Sample T-Test dan Independent Sample T-Test. Hasil Penelitian : Rata-rata skor pengetahuan sebelum penyuluhan adalah 67,71 pada kelompok booklet dan 60,21 pada kelompok leaflet, sedangkan skor sikap 61,8 pada kelompok booklet dan 58,25 pada kelompok leaflet. Kemudian, rata-rata skor pengetahuan sesudah penyuluhan adalah 87,08 pada kelompok booklet dan 80,42 pada kelompok leaflet, sedangkan skor sikap 66,46 pada kelompok booklet dan 65,50 pada kelompok leaflet. Kesimpulan : Tidak ada perbedaan efektivitas penggunaan booklet dan leaflet terhadap peningkatan pengetahuan dan sikap wanita usia subur. Booklet dapat digunakan saat penyuluhan tidak memerlukan penjelasan dan leaflet digunakan saat memerlukan penjelasan. Kata Kunci : Pengetahuan, Sikap, Wanita Usia Subur, Pencegahan Stunting, Booklet, Leaflet