Hubungan Antara Tingkat Pengetahuan Dengan
Perilaku Ibu Hamil Tentang Kesehatan
Gigi Dan Mulut Di Puskesmas Kanatang
Hubungan Antara Tingkat Pengetahuan Dengan
Perilaku Ibu Hamil Tentang Kesehatan
Gigi Dan Mulut Di Puskesmas Kanatang
2021-09-14
en
Thesis
text
Latar Belakang: Proses kehamilan menyebabkan perubahan-perubahan fisiologis
pada ibu hamil, antaranya dirongga mulut. Perubahan dirongga mulut dipengaruhi
oleh sistem harmonal karena peningkatan hormon estrogen dan progestern. Pada
umumnya selama hamil sering terjadi perubahan fisiologis seperti rasa malas,
manja dan nausea sehingga mengabaikan kebersihan gigi dan mulut yang dapat
mengakibatkan karies dan penyakit periodontal yang pada akhirnya bisa
mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan janin.
Tujuan: dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara tingkat
pengetahuan dengan perilaku ibu hamil tentang kesehatan gigi dan mulut di
Puskesmas Kanatang Kabupaten Sumba Timur.
Metode: metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu survey analitik.
Penelitian ini menggunakan pendekatan cross sectional. Teknik pengambilan sampel
dari penelitian ini menggunakan metode accidental sampling yaitu pengambilan
sampel yang kebetulan ditemui pada saat itu dan sesuai dengan kriteria peneliti.
Sampel yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 40 orang ibu hamil.
Hasil: hasil dari penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar ibu hamil dipuskesmas
kanatang memiliki pengetahuan tinggi sebanyak 24 responden (60,0%) dan memiliki
perilaku baik yaitu sebanyak 27 orang (67,5 %). Analisa data dilakukan dengan rumus
Kendall Tau didapatkan nilai p sebesar 0,000 < 0,05. Terdapat hubungan antara tingkat
pengetahuan dengan perilaku kesehatan gigi dan mulut ibu hamil di Kanatang dengan
nilai koefisien korelasi cukup yaitu 0,348.
Kesimpulan: Terdapat hubungan antara tingkat pengetahuan dengan perilaku. Saran
peneliti puskesmas Kanatang harus membuat kebijakan bahwa tenaga kesehatan harus
memberikan edukasi kepada ibu hamil tentang pentingnya menjaga kesehatan gigi dan
mulut selama kehamilan.
Kata Kunci : Pengetahuan, Perilaku