FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN POST OPERATIVE NAUSEA AND VOMITING (PONV) PADA PASIEN SPINAL ANESTESI DI RUMAH SAKIT ISLAM MUHAMMADIYAH KENDAL

FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN POST OPERATIVE NAUSEA AND VOMITING (PONV) PADA PASIEN SPINAL ANESTESI DI RUMAH SAKIT ISLAM MUHAMMADIYAH KENDAL
2021-11-22
id
Thesis
text
Latar Belakang: Post operative nausea vomiting (PONV) merupakan mual dan muntah yang terjadi sehabis operasi serta saat sebelum penderita kembali dari rumah sakit. PONV harus ditangani dengan serius karena dapat berdampak pada lama masa pemulihan pasien, menghambat aktivitas, dan memperbesar biaya perawatan yang harus dikeluarkan. Gambaran jumlah kasus PONV di RSI Muhammadiyah Kendal yaitu sekitar 30% kasus perbulan. Tujuan: Diketahuinya faktor-faktor yang berhubungan dengan kejadian Post Operative Nausea and Vomiting (PONV) pada pasien spinal anestesi. Metode: Penelitian ini menggunakan teknik Observational Analitik dengan metode Cross Sectional. Teknik pengambilan sampel dengan Consecutive Sampling. Sampel penelitian berjumlah 51 orang. Uji yang digunakan adalah Chi Square dan Regresi Logistic. Hasil: Hasil uji Chi Square kejadian PONV terhadap jenis kelamin (p=0,000), usia (p=0,000), riwayat PONV dan/atau mabuk perjalanan (p=1,000), status merokok (p=0,034), lama pembedahan (p=0,248), jenis pembedahan (p=0,006), dan penggunaan opioid pasca bedah (p=0,027). Hasil uji Regresi Logistic faktor yang paling berhubungan terhadap kejadian post operative nausea and vomiting (PONV) pada pasien spinal anestesi yaitu jenis kelamin dengan nilai OR 55,453. Kesimpulan: Ada hubungan antara jenis kelamin, usia, status merokok, jenis pembedahan, dan penggunaan opioid pasca bedah dengan kejadian post operative nausea and vomiting (PONV) pada pasien spinal anestesi. Tidak ada hubungan riwayat PONV dan/atau mabuk perjalanan dan lama pembedahan dengan kejadian post operative nausea and vomiting (PONV) pada pasien spinal anestesi di RSI Muhammadiyah Kendal. Faktor yang paling berhubungan terhadap kejadian post operative nausea and vomiting (PONV) pada pasien spinal anestesi yaitu jenis kelamin. Kata Kunci: post operative nausea and vomiting, faktor PONV, spinal anestesi